Sunday, July 11, 2021

Muncul di Geekbench! Vivo V21 SE Diotaki Snapdragon 720G

Muncul di Geekbench! Vivo V21 SE Diotaki Snapdragon 720G

Setelah kehadiran Vivo V21 5G, V21e , dan V21e 5G, pabrikan dikabarkan akan menambah dengan kehadiran Vivo V21 SE.

Kabar ini kuat, seiring dengan munculnya bocoran di Geekbench bahwa Vivo V21 SE akan diotaki Snapdragon 720G.

Dilansir laman GSM Arena, Rabu (7/7/2021), bocoran ini muncul dalam bentuk daftar Benchmark AI yang mengungkapkan 8GB RAM dan Android 11.

Menariknya, Vivo V21e versi 4G menjalankan chip yang sama persis.

Lalu akan memunculkan pertanyaa, apa yang membedakan Vivo V21e dan Vivo V21 SE.

Seperti diketahui, Vivo Indonesia Juni lalu resmi menjual ponsel Vivo V21 versi 4G. Ponsel ini merupakan model lanjutan dari Vivo V21 5G yang dihadirkan Mei lalu.

Ricky Bunardi selaku Senior Product Manager Vivo Indonesia menyampaikan, ponsel ini hadir dengan desain ramping dan stylish yang membuatnya menjadi nyaman ketika digenggam.

"Dengan ketebalan 7,38 mm dan berat 171 gram, Vivo V21 ini nyaman digenggam dalam waktu lama dan tidak membuat tangan menjadi lelah karena ringan," ujar Ricky.

Jika diperhatikan secara rinci, Vivo V21 versi 4G dan 5G memang tidak memiliki perbedaan yang mencolok. Dari desain hingga chipset semuanya masih sama.

Menurut Ricky, perbedaannya terdapat di fitur kamera selfie lewat AI Autofocus yang baru saja diperbarui. Selanjutnya ada mode malam yang menambah foto menjadi lebih baik.

source : https://www.suara.com/tekno/2021/07/07/083000/muncul-di-geekbench-vivo-v21-se-diotaki-snapdragon-720g

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)