Sunday, July 11, 2021

Blue Origin Sindir Virgin Galactic Jelang Richard Branson ke Antariksa

Blue Origin Sindir Virgin Galactic Jelang Richard Branson ke Antariksa

Miliarder Richard Branson akan terbang ke luar angkasa pada hari ini Minggu (11/7), menyalip Jeff Bezos sembilan hari lebih awal. Meski Branson mengaku tidak ada persaingan antara keduanya, demikian pula dari sisi Jeff Bezos, namun sepertinya perusahaan Bezos agak sedikit kesal.

Seperti diketahui, Branson selaku pendiri Virgin Galactic akan meluncur ke luar angkasa menggunakan pesawat VSS Unity, sedangkan Bezos akan menumpang roket New Shepard buatan perusahaannya Blue Origin. Dua hari sebelum penerbangan Branson, Blue Origin menyindir Virgin Galactic di media sosial.

Dalam cuitannya di Twitter, Blue Origin membandingkan perjalanan luar angkasa yang mereka tawarkan dengan perjalanan yang disediakan oleh Virgin Galactic. Keduanya sama-sama menawarkan penerbangan suborbital, tapi Blue Origin ingin menekankan bahwa roket mereka akan terbang lebih tinggi.

Blue Origin mengatakan roket dan kapsul New Shepard akan membawa turis luar angkasa hingga ketinggian 100 km, sedangkan Virgin Galactic hanya sampai ketinggian 80 km.

Blue Origin berargumen bahwa luar angkasa dimulai setelah melewati garis Karman di ketinggian 100 km. Tapi berdasarkan deskripsi NASA, NOAA, Federal Aviation Administration dan Angkatan Udara Amerika Serikat, luar angkasa secara teknis dimulai di ketinggian 80 km, seperti dikutip dari Mashable, Minggu (11/7/2021).

From the beginning, New Shepard was designed to fly above the Kármán line so none of our astronauts have an asterisk next to their name. For 96% of the world’s population, space begins 100 km up at the internationally recognized Kármán line. pic.twitter.com/QRoufBIrUJ — Blue Origin (@blueorigin) July 9, 2021

From the beginning, New Shepard was designed to fly above the Kármán line so none of our astronauts have an asterisk next to their name. For 96% of the world’s population, space begins 100 km up at the internationally recognized Kármán line. pic.twitter.com/QRoufBIrUJ

Selain itu, Blue Origin juga mengunggulkan jenis kendaraan yang mereka pakai yaitu roket. Sedangkan penerbangan Virgin Galactic dianggap lebih inferior karena menggunakan pesawat luar angkasa.

Karena menggunakan sistem roket dan kapsul, Blue Origin juga memamerkan perjalanannya bisa lebih dinikmati berkat jendela berukuran besar. Mereka beranggapan penumpang Virgin Galactic tidak bisa menikmati pemandangan luar angkasa yang sama karena hanya dilihat lewat jendela berukuran kecil seperti di pesawat terbang.

Branson dan kru akan terbang ke luar angkasa pada 11 Juli dan akan disiarkan lewat livestream. Waktu peluncurannya belum dipastikan, tapi livestream ini akan dimulai pukul 09.00 EDT atau 20.00 WIB.

Sedangkan Bezos akan terbang pada 20 Juli mendatang dalam penerbangan berawak pertama Blue Origin. Orang terkaya di dunia ini akan terbang bersama tiga orang penumpang lainnya yaitu saudaranya Mark, pionir penerbangan Wally Funk, dan pemenang lelang tiket Blue Origin yang telah membayar Rp 397 miliar.

source : https://inet.detik.com/science/d-5639244/blue-origin-sindir-virgin-galactic-jelang-richard-branson-ke-antariksa

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)