Rivalitas para developer, dalam mengembangkan game di ranah mobile semakin ketat. Terbukti, dari padatnya game baru yang siap rilis dalam waktu dekat ini.
Bila menengok ke dalam aplikasi Google Play Store, detikers sudah bisa melakukan pra pendaftaran yang telah dibuka oleh pengembang. Dari sekian banyak daftar tersebut, setidaknya ada 5 game Android siap rilis tahun 2021, yang wajib kalian coba.
Penasaran? Dihimpun detikINET, Senin (19/7/2021) mari simak penjelasannya berikut ini.
Meskipun pra pendaftarannya belum dibuka, kendati begitu, game Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) besutan The Pokemon Company, siap menyambangi mobile pada bulan September 2021. Perilisannya terjadi setelah game ini muncul terlebih dahulu di Switch pada 21 Juli.
Nantinya, Pokemon Unite akan menjadi game lintas platform yang dapat dimainkan secara bersamaan di mobile dan Nintendo Switch. Di mana akan mengusung konsep pertarungan online 5vs5.
Akan tetapi, TiMi Studio Group selaku developer, membawa beberapa mekanik permainan yang berbeda dengan moba pada umumnya. Tidak hanya membunuh lawan atau menghancurkan tower saja, pemain juga bisa mengumpulkan poin dari membunuh Pokemon liar.
Netmarble kembali lagi menghadirkan game online yang memukau. Bersama dengan Marvel Entertainment, mereka menyuguhkan game mobile Open World Role Playing Game (RPG), berjudul Marvel Future Revolution.
Developer yang berpusat di Korea Selatan ini, telah membuka pra pendaftaran dengan hadiah menarik. Muncul sebagai upaya melanjutkan kesuksesan pendahulunya, yaitu Marvel Future Fight.
Nantinya, detikers dapat memilih berbagai macam mode permainan, mulai dari pertandingan player 1vs1 hingga 10vs10. Pemain bisa mengunduhnya di Android maupun iOS.
Setelah sukses dengan versi PC, Apex Legends pun akhirnya mulai melebarkan sayapnya ke platform mobile. Respawn Entertainment juga telah mengumumkan akan membuka Uji Close Beta di Indonesia.
Selain Indonesia, ada 4 negara lain yang berkesempatan menikmati uji coba tertutup ini, mulai dari Peru, Colombia, Egypt atau Lebanon. Kini, gamer bisa melalukan pendaftaran terlebih dahulu di Google Play Store, agar tidak tertinggal informasi terbarunya.
Sementara itu, bagi pengguna iOS, harus sedikit bersama. Karena, developer masih mengembangkan Apex Legends Mobile agar bisa dimainkan di sistem operasi milik Apple.
Halaman selanjutnya: Diablo Immortal dan PUBG: New State
Rivalitas para developer, dalam mengembangkan game di ranah mobile semakin ketat. Terbukti, dari padatnya game baru yang siap rilis dalam waktu dekat ini.
Bila menengok ke dalam aplikasi Google Play Store, detikers sudah bisa melakukan pra pendaftaran yang telah dibuka oleh pengembang. Dari sekian banyak daftar tersebut, setidaknya ada 5 game Android siap rilis tahun 2021, yang wajib kalian coba.
Penasaran? Dihimpun detikINET, Senin (19/7/2021) mari simak penjelasannya berikut ini.
Meskipun pra pendaftarannya belum dibuka, kendati begitu, game Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) besutan The Pokemon Company, siap menyambangi mobile pada bulan September 2021. Perilisannya terjadi setelah game ini muncul terlebih dahulu di Switch pada 21 Juli.
Nantinya, Pokemon Unite akan menjadi game lintas platform yang dapat dimainkan secara bersamaan di mobile dan Nintendo Switch. Di mana akan mengusung konsep pertarungan online 5vs5.
Akan tetapi, TiMi Studio Group selaku developer, membawa beberapa mekanik permainan yang berbeda dengan moba pada umumnya. Tidak hanya membunuh lawan atau menghancurkan tower saja, pemain juga bisa mengumpulkan poin dari membunuh Pokemon liar.
Netmarble kembali lagi menghadirkan game online yang memukau. Bersama dengan Marvel Entertainment, mereka menyuguhkan game mobile Open World Role Playing Game (RPG), berjudul Marvel Future Revolution.
Developer yang berpusat di Korea Selatan ini, telah membuka pra pendaftaran dengan hadiah menarik. Muncul sebagai upaya melanjutkan kesuksesan pendahulunya, yaitu Marvel Future Fight.
Nantinya, detikers dapat memilih berbagai macam mode permainan, mulai dari pertandingan player 1vs1 hingga 10vs10. Pemain bisa mengunduhnya di Android maupun iOS.
Setelah sukses dengan versi PC, Apex Legends pun akhirnya mulai melebarkan sayapnya ke platform mobile. Respawn Entertainment juga telah mengumumkan akan membuka Uji Close Beta di Indonesia.
Selain Indonesia, ada 4 negara lain yang berkesempatan menikmati uji coba tertutup ini, mulai dari Peru, Colombia, Egypt atau Lebanon. Kini, gamer bisa melalukan pendaftaran terlebih dahulu di Google Play Store, agar tidak tertinggal informasi terbarunya.
Sementara itu, bagi pengguna iOS, harus sedikit bersama. Karena, developer masih mengembangkan Apex Legends Mobile agar bisa dimainkan di sistem operasi milik Apple.
Halaman selanjutnya: Diablo Immortal dan PUBG: New State
source : https://inet.detik.com/games-news/d-5649347/5-game-android-siap-rilis-tahun-2021-wajib-banget-dicoba?tag_from=wp_nhl_5